Cara Perawatan Lovebird Mabung yang Baik dan Benar

Loading...
Loading...
Bagi kicau mania, mengetahui cara merawat lovebird mabung adalah salah satu hal yang sangat penting, sebab jika perawatan lovebird mabung salah dilakukan, hal itu dapat mempengaruhi kualitas burung lovebird Anda nantinya.

Untuk itu artikel ini di buat agar Anda dapat mengetahui cara perawatan lovebird mabung yang baik dan benar.

Tapi sebelum itu, apa sih sebetulnya itu mabung?

Mabung atau ada juga yang menyebutnya nyulam adalah proses kerontokan pada bulu burung secara alami yang biasanya terjadi beberapa waktu sekali. Mabung tidak hanya terjadi pada burung lovebird, tetapi juga terjadi pada hampir semua jenis burung.

Perawatan Lovebird Mabung

Dari sini sudah sangat jelas bisa Anda lihat ciri ciri lovebird mabung adalah rontoknya bulu-bulu yang ada pada tubuhnya.

Proses ini biasanya memakan waktu yang tidak sebentar, dan setiap burung akan mengalami waktu mabung yang berbeda-beda.

Untuk lovebird sendiri, biasanya ia akan mengalami proses mabung pertama kali antara usia 3 bulan sampai dengan 4 bulan ke atas.

Pada saat mabung, burung lovebird akan terlihat lebih banyak diam, gairahnya menurun dan performa kicauannya tidak akan terlihat.

Hal ini sangat wajar, dan saya sarankan Anda jangan memaksa burung lovebird untuk berkicau pada saat terjadi seperti ini, karena hal tersebut dapat menyiksa burung sebab ia harus mengeluarkan energi yang besar.

Meskipun seperti itu, tapi ada beberapa lovebird yang justru performanya lebih bagus ketika ia sedang mabung. Biasanya lovebird seperti ini tidak akan pernah menyelesaikan masa mabungnya bahkan hingga bulu yang ada di tubuhnya tinggal satu helai sekalipun.

Hal ini bisa terjadi karena memang karakter dari burung tersebut yang terus menerus mengalami masa mabung.

Fakta Menarik Tentang Lovebird Mabung


Ada beberapa fakta menarik yang saya rasa ini sangat penting untuk Anda ketahui agar dapat menambah dan memperluas wawasan Anda dalam memelihara burung lovebird, apa saja fakta tersebut? Silahkan di simak.


  • Bulu pada burung lovebird terdiri dari 90% protein. Pada saat mabung, lovebird akan kehilangan 25% protein dalam tubuhnya yang disebabkan oleh pengembalian bulu yang rontok itu.
  • Metabolisme burung lovebird akan meningkat 50% saat mabung, sehingga ia memerlukan asupan nutrisi dan vitamin yang dalam jumlah banyak untuk dapat merangsang pertumbuhan bulu barunya.
  • Selain protein dan vitamin, burung lovebird juga membutuhkan energi yang besar untuk memproduksi bulu baru. Bahkan energi yang dibutuhkan pada saat mabung bisa dua kali lipat lebih banyak jika dibandingkan dengan burung yang sedang memproduksi telur.


Tips Cara Merawat Lovebird Mabung


Proses perawatan lovebird mabung sangat penting dilakukan untuk tetap menjaga kualitas dari lovebird itu sendiri, untuk itu, silahkan simak dengan baik tips berikut ini.

Periksa Kondisi Kesehatan Lovebird


Hal pertama yang perlu Anda lakukan saat lovebird mabung adalah memeriksa kondisi kesehatannya, karena terkadang lovebird mabung selain karena faktor alami ada juga yang terjadi karena ganggung penyakit yang disebabkan oleh mikroba, kutu dan juga parasit.

Dengan mengetahui kondisi kesehatan ini, Anda akan dengan mudah menentukan perawatan seperti apa yang tepat untuk dilakukan.

Jika memungkinkan Anda. bisa membawa burung lovebird Anda ke Dokter Hewan untuk diperiksa lebih lanjut dan memastikan bahwa lovebird Anda tidak membawa bibit penyakit.

Letakkan Lovebird di Tempat yang Tenang


Pada saat lovebird sedang mengalami proses mabung, ia akan lebih banyak diam dan seolah-olah tidak mempunyai jati diri. Oleh karena itu, pisahkan ia dari kawannya sendirian dan tempatkan ia di tempat yang sepi dan tenang.

Hal ini dilakukan agar burung lovebird bisa fokus untuk menumbuhkan bulu-bulunya.

Untuk melakukan hal ini, Anda bisa mengerondongi burung lovebird Anda selama proses mabung berlangsung.

Mengerondongi Burung Lovebird


Kerodong Burung Lovebird

Bulu pada burung umumnya berguna untuk melindunginya dari hawa dingin dan sengatan matahari, oleh karena itu ketika ia sedang mabung maka ia tidak dapat melindungi tubuhnya dari dingin dan sengatan matahari.

Solusinya Anda bisa mengerondongi lovebird. Jika memungkinkan, Anda juga bisa memberika kerodong dengan beberapa lapis atau yang memiliki bahan tebal.

Tapi jangan lupa untuk membuka kerodong selama 30 menit di waktu pagi dan sore hari agar burung dapat terkena udara segar dan Anda bisa memantau perkembangannya.

Mandikan Satu Minggu Sekali


Biasanya burung lovebird dimandikan setiap pagi, namun ketika ia mabung dianjurkan hanya memandikannya satu minggu sekali saja.

Terlalu sering memandingan lovebird saat mabung justru dapat menghambat pertumbuhan pada bulunya.

Proses mandi biasanya dilakukan ketika bulu lovebird sudah mulai muncul, bukan pada saat bulunya rontok.

Setelah bulunya mulai tumbuh, Anda bisa meningkatkan waktu mandi menjadi 3 hari sekali. Lalu ketika bulunya sudah tumbuh sempurna, Anda bisa memandikannya setiap hari seperti biasa.

Kurangi Penjemuran


Pada umumnya, burung lovebird di jemur setiap pagi setelah selesai dimandikan. Karena pada saat mabung jarang sekali dimandikan, maka Anda juga tidak perlu menjemur lovebird mabung setiap hari.

Hal ini dilakukan karena sinar matahari dapat menyebabkan kelembaban pada lovebird berkurang, yang tentu saja akan berdampak pada bulunya nanti.

Anda dapat kembali menjemur lovebird secara bertahap ketika bulu-bulunya sudah mulai tumbuh kuat. Kurang lebih sekitar 2 bulan setelah proses mabung lovebird selesai.

Baca Juga: Cara Membuat Lovebird Rajin Ngekek Panjang

Berikan Makanan Tambahan (Extra Food)


Pakan Lovebird Saat Mabung

Makanan tambahan burung lovebird diberikan pada saat akhir tahap perontokan bulu.

Anda dapat memberikan pakan lovebird saat mabung berupa jagung muda, kuaci, kangkung, kuning telur, tulang sotong dengan porsi yang lebih banyak dari pada biasanya.

Kuning telur berperan sebagai multivitamin dan mineral yang berguna untuk membangun metabolisme tubuh lovebird.

Caranya juga sangat mudah, Anda hanya perlu merebus telur, lalu ambil kuning telurnya, potong kecil-kecil lalu berikan pada lovebird. Anda juga bisa mengeringkannya dulu dengan cara di jemur atau dimasukkan kedalam oven.

Untuk tulang sotong juga bisa Anda berikan setiap hari sebagai sumber kalsium untuk lovebird agar bulunya nanti dapat tumbuh dengan kuat. Anda juga bisa mencampurnya dengan biji kuaci dengan porsi yang lebih banyak dari biasanya.

Kandungan vitamin E pada biji kuaci dapat membantu burung lovebird menghasilkan bulu yang lebih mengkilap.

Agar tidak bosan dan nutrisinya dapat terpenuhi, Anda tetap memberikan milet sebagai makanan utamanya setiap hari. Anda juga bisa mencampurkan milet dengan minyak ikan agar bulu-bulu lovebird bisa tumbuh dengan kuat dan mengkilap.

Baca Juga: Racikan Pakan Lovebird agar Ngekek panjang

Silahkan Anda atur variasi makanan lovebird di atas agar burung lovebird tidak merasa bosan dengan pakan yang itu itu saja.

Lakukan Pemasteran pada Lovebird


Pada saat burung lovebird dalam proses mabung, ia akan lebih banyak diam namun aktif mendengar. Hal ini sangat cocok untuk Anda melakukan pemasteran agar ia dapat lebih mudah mengingat suara yang dimasterkannya tersebut.

Jika Anda tidak mempunyai suara burung masteran, maka Anda bisa download suara burung lovebird untuk masteran disini.

Nah itu dia cara merawat lovebird mabung yang biasa dilakukan oleh beberapa orang kicau mania.

Jangan lupa untuk terus memberikan kasih sayang Anda kepada burung lovebird saat ia mabung, agar saat ia sudah selesai mabung kualitasnya tidak berubah.

Semoga apa yang ada di dalam blog ini bisa bermanfaat untuk Anda. Terima kasih sudah berkunjung di blog unsur rimba. Sampai jumpa lagi, salam kicau mania.
Loading...

Dapatkan Informasi Terbaru dari Blog Unsur Rimba Dengan Mengisi Email Anda di Bawah Ini:

0 Response to "Cara Perawatan Lovebird Mabung yang Baik dan Benar"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel